Pages

Selasa, 07 November 2017

RAPAT PLENO PENETAPAN CALON KEPALA DESA SEPAPAN

Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak se-Kabupaten Lombok Timur, yang akan dilaksanakan pada 13 Desenber 2017 mendatang. Saat ini sudah masuk pada tahapan penetapan bakal calon kepala desa (Balon Kades) menjadi Calon Kepala desa (Cakades).
Pada hari Selasa 7 Nopember 2017, panitia Pilkades Desa Sepapan  menggelar Rapat Pleno Terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Calon Kepala Desa. Rapat Pleno Terbuka ini dipimpin langsung oleh Ketua Panitia Pilkades Desa Sepapan, bertempat di aula kantor Desa Sepapan ,Kecamatan Jerowaru, Kabupaten Lombok Timur. Dihadiri oleh unsur Panwascam, Babinsa, Pol PP dan Kapolsek Kec. Jerowaru seluruh Panitia Pilkades, Calon Kepala Desa, Perangkat Desa Sepapan, BPD,  tokoh agama dan tokoh Masyarakat sewilayah Desa Sepapan.

Sebelum undian nomor urut dilaksanakan, Ketua Panitia Pilkades Sirah,S.Sos,M.AP membacakan Surat Keputusan tentang Pengumuman Penetapan dari bakal calon menjadi calon kepala desa.
Ketua panitia Pilkades Desa Sepapan dalam sambutannya, “Kami sudah menjalankan beberapa tahapan pelaksanaan Pilkades, mulai dari  penjaringan balon, seleksi administrasi, penetapan balon menjadi calon dan hari ini pengundian nomor urut calon, dan seluruh kandidat dinyatakan lolos dan siap maju dalam Pilkades Desa Sepapan”.
Adapun calon kepala desa yang ditetapkan dan berhak dipilih dan mengikuti pemilihan Kepala Desa Sepapan  Periode 2018-2024 yaitu
1. Nanang Syarifuddin - Sepapan
2. Hayadi,SH. - Sepapan
3. H. Abdurrahim - Bengkaung Sepapan
4. Harzan Juliawan - Orong Bukal
5. Ari Syalmadi,ST. - Sepapan.
Dipandu oleh sekretaris panitia Pilkades Desa Sepapan, pengundian nomor dilakukan dan urutan hasil undian sbb :
1.NANANG SYARIFUDIN
2.HAYADI,SH
3.HARzAN JULIAWAN
4.ARI SYALMADI,ST
5.H.ABDURRAHIM

Setelah diadakan pengundian nomor urut, dilanjutkan dengan pendatanganan berita acara oleh  pengurus  Panitia , calon Kepala Desa Sepapan, BPD.
Semoga masing masing kandidat dalam berkompetisi memperebutkan kursi no 1 di Desa Sepapan selalu menjaga situasi yang kondusif terutama dapat mengendalikan simpatisan pendukung calon kepala desa, dan siap menerima kekalahan apabila dinyatakan kalah dalam pemilihan. (hs)

0 komentar:

Posting Komentar